Forum Komunikasi BLK Lembang Tahun 2018

Penyelenggaraan kegiatan Forum Komunikasi Lembaga Pelatihan,Industri,dan Stakeholder Tahun 2018 di BLK Lembang (03/12/2018), yang dibuka oleh Dirjen Binalattas Kemnaker RI, Bapak Drs.Bambang Satrio Lelono,M.A,sekaligus menyaksikan langsung acara Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara BLK Lembang dan Instansi/Perusahaan terkait.

FKLPI 2018 BLK Lembang dihadiri 120 tamu undangan yang diantaranya dari Instansi Pemerintah ,Lembaga dan Yayasan,BUMN,Perusahaan Swasta dan UMKM di wiliayah Provinsi Jawa Barat, dengan Narasumber dari FKLPI Pusat Bapak Yosminaldi S,H.,M.M dan Bapak Karya Sebayang, dan Success Story dari Kepala BBPLK Bandung Bapak Edy Hernanto,S.Pd.

Pada kesempatan ini, Kepala Balai Latihan Kerja Lembang, Aan Subhan, menyampaikan bahwa dalam upaya meningkatkan skill angkatan kerja, maka akses masyarakat terhadap pelatihan di Balai Latihan Kerja (BLK) harus diperluas. BLK Lembang yang berdiri pada tahun 2016 berupaya untuk terus meningkatkan jumlah peserta yang dapat dilatih. Upaya ini telah dilakukan oleh BLK Lembang dimana pada tahun 2016 jumlah peserta yang dilatih sebanyak 224 Orang (14 Pkt), tahun 2017  sebanyak 320 Orang (20 Pkt) dan pada tahun 2018 telah dilatih sebanyak 656 Orang (41 Pkt). Sedangkan pada tahun 2019, BLK Lembang menargetkan akan melatih 3200 Orang( 200 pkt).

Selain itu , FKLPI juga membahas materi  mengenai bagaimana cara dalam menghadapi tantangan Revolusi Industri 4.0.

#blklembang
#programkerja
#indonesiakompeten
#kemnakerRIWhatsApp Image 2018-12-04 at 00.35.46

Baca Berita lainnya

Berita seputar Ketenagakerjaan dan Pelatihan.
1700894903815
Peluang Terserapnya Tenaga Kerja Pada Bidang Peternakan : Kontes Ternak Domba Garut
Profesi Baru sebagai anak kandang Domba Garut Kontes banyak dibutuhkan, karena perlu skill khusus dalam memelihara Domba Garut Kontes. 1 pekerja idealnya dapat menangani 10 ekor Domba Garut Kontes, apabila Domba Garut Kontes di Jawa Barat ada ± 250 ribu ekor, maka peluang 25 ribu pekerja dapat terserap.Beberapa tugas sebagai anak kandang adalah memberi pakan, air minum, melakukan sanitasi. Profesi Baru sebagai perangkat kerja Domba Garut Kontes banyak dibutuhkan, diperkirakan ± 50 event Domba Garut...
SHR02156
Pelatihan Penjurian Ternak Kontes & Tangkas Domba Garut
Pada tanggal 24-25 November 2023, Sebanyak 150 orang perwakilan dari 22 Dewan Pengurus Cabang di bawah Himpunan Domba Kambing Indonesia (HPDKI) DPD Jawa Barat berkumpul untuk mengikuti pelatihan penjurian domba Garut. Acara ini diisi oleh dewan pakar dan juri senior dari HPDKI, yang membawa keahlian dan pengalaman bertahun-tahun dalam bidang kontes domba Garut. Dewan pakar dan juri senior dari HPDKI membawakan materi-materi yang kaya akan pengetahuan praktis dan teoritis. Mereka membagikan wawasan...
KABNSP
Semarak Bulan Pelatihan Vokasi 2023 & Kontes Ternak Domba Garut : Hasilkan Peternak Kompeten !
BPVP Bandung Barat yang bernaung di bawah Ditjen Binalavotas Kemnaker RI menyelenggarakan pelatihan bidang peternakan dalam hal ini budidaya domba khususnya domba garut, dengan tujuan terciptanya peternak-peternak yang kompeten sehingga komoditas domba garut yang di pasarkan memiliki kualitas terbaik sesuai dengan standar kompetensi SKKNI. Bertepatan dengan Semarak Bulan Pelatihan Vokasi saat ini, BPVP Bandung Barat bersama dengan Himpunan Peternak Domba Kambing Indonesia Dewan Perwakilan Daerah...

Anda Siap Tingkatkan Skill dengan Kami?

Pilih topik pelatihan sesuai minatmu dan segera pelajari materinya untuk menguasai keahlian yang kamu butuhkan dalam karirmu.
Scroll to Top